Minggu, 28 November 2010

Makin Banyak Orang Asing Belajar Abhidhamma



Makin Banyak Orang Asing Belajar Abhidhamma
Thursday, March 11, 2010

Birma, Xinhua News --

Semakin banyak orang asing yang mempelajari Abhidhamma di International Institute of Abhidhamma (IIA) atau Institusi Abhidhamma Internasional di Birma setelah kursus agama berbahasa Inggris diperkenalkan, demikian narasumber dari institusi tersebut mengatakannya pada Selasa (9/3).

Hampir tiga puluhan peserta pelatihan dari Vietnam, Thailand, India, Kamboja, Laos, Bangladesh, Amerika Serikat, Perancis dan Denmark hadir di IIA, meningkat dari tahun lalu, kata narasumber.


IIA didirikan pada Juni 2007, telah diakui sebagai bagian dari anggota Association of Theravada Buddhist Universities (Asosiasi Universitas Buddhis Theravada) pada Maret tahun lalu.


Birma merupakan sebuah negara dengan mayoritas populasinya (sekitar 80 persen) beragama Buddha. Dalam negara ini diperkirakan ada lebih dari 420.000 bhikkhu dan lebih dari 60.000 biarawati dalam sembilan aliran yang telah dipersatukan pada beragam tingkatan di bawah kepemimpinan komisi keagamaan pemerintah.


Hampir 1.000 tahun, Birma memagang Buddhisme Theravada secara murni dan utuh. Pusat-pusat pembelajaran literatur Buddhis dan sekolah-sekolah pendidikan kebiaraan lainnya telah didirikan di sini sejak lama.


Ada lima universitas dan institusi Buddhis Theravada di Birma.


Sumber:
http://www.bhagavant.com/home.php?link=news&n_id=213

Tidak ada komentar:

Posting Komentar